Direkrut Klub Jerman,Egy Maulana bakal lebih dulu kembangkan karir di Klub Thailand
Tawaran dari klub Eropa buat Egy Maulana Vikri terus mengalir. Kali ini salah satu klub Jerman dikabarkan sudah mengajukan tawaran buat merekrut bintang timnas Indonesia U-19 tersebut.
Sebelumnya, sudah ada klub dari Spanyol dan Portugal yang ingin mendatangkan Egy. Akan tetapi, hingga kini belum ada keputusan pesepakbola asal Medan tersebut berlabuh ke mana.
"Ada beberapa klub dari agency Jerman di Liga Jerman yang sudah kontak kami. Mereka bahkan sudah menawarkan harga dan langsung sign kontrak," kata Subagja Suihan, selaku ayah angkat Egy. dengan klausul peminjaman ke klub liga Thailand yang berafiliasi dengan raksasa bundesliga tersebut.
Penampilan gemilang yang ditampilkan Egy Maulana Vikri, membuatnya jadi bidikan sejumlah klub Eropa. Namun, yang klub Jerman memberikan penawan menarik buat pesepakbola asal Medan tersebut.
Menurut ayah angkat Egy, Subagja Suihan, klub tersebut ingin Egy terlebih dahulu mencicipi kompetisi di Thailand. Akan tetapi, Subagja tidak menyebutkan nama klub Jerman tersebut.
Langkah ini dilakukan karena usia bintang timnas Indonesia U-19 masih belum cukup. Mengingat, minimal pemain dapat diberikan kontrak profesional di Eropa berusia 18 tahun.
"Karena Egy masih 17 tahun. Tapi, untuk menuju puncak 18 tahun, satu tahun main di Thailand setelah itu 18 tahun main di Liga Jerman klub kasta tertinggi," kata Subagja.
"Mereka justru minta Egy cepat ke sana, tapi dengan catatan main di Thailand selama setahun. Kebetulan agency-nya di Thailand dan Jerman. Itu sesuai permintaan agen tapi langsung dari pemiliknya," tambahnya.
Klub Jerman tersebut terpincut kemampuan Egy saat membela timnas Indonesia U-19 di turnamen Toulon, Prancis beberapa waktu lalu. Ketika itu, Egy mendapatkan penghargaan pemain paling berpengaruh.
sumber:Goal-indonesia.com