INFO DUNIA SEPAKBOLA DAN FUTSAL INTERNASIONAL DAN NASIONAL

click here for see more

loading...
loading...
Powered by Blogger.

Search This Blog

Translate

HUJAN GOL WARNAI KELOLOSAN TIMNAS INDONESIA U-19 KE SEMIFINAL AFF CHAMPIONSHIP U-19 2017

HUJAN GOL WARNAI KELOLOSAN GARUDA NUSANTARA KE SEMIFINAL AFF CHAMPIONSHIP U-19
TIM NASIONAL INDONESIA U-19 berhasil mengunci tiket ke semi-final Piala AFF U-18 2017 mewakili Grup B. Itu setelah, Egy Maualana Vikti dan kolega mampu membabat Brunei Darussalam, 8-0, di Stadion Thuwunna, Rabu (13/9) petang.
Dengan hasil ini membuat Indonesia memiliki selisih gol +15, yang artinya menyamai Vietnam dan melampaui Myanmar (+13). Status Garuda Nusantara sebagai juara grup atau runner-up masih ditentukan lewat laga Myanmar dan Vietnam.
Babak Pertama
Baru 43 detik laga berjalan, timnas Indonesia sudah mampu membobol gawang dari Brunei Darussalam. Umpan jauh dari Samuel Simanjuntak tak bisa diantisipasi pemain belakang Brunei dengan baik, M Rafli menyambar bola dan menjaringkannya ke gawang. 1-0.
Memasuki menit ketiga, Egy Maulana Vikri mengoprek pertahanan Brunei dan mengoper bola ke Rafli untuk melepaskan tendangan yang sayang masih melambung. Brunei menebar bahaya lewat Abdul Hariz Herman, untung saja Aqil Savik bisa meredam.
Gol kedua Indonesia hadir pada menit ke-18, umpan terobosan Rafli disambut Egy yang lari masuk ke kotak penalti untuk kemudian menceploskan bola ke gawang Brunei. Nazif Jaini coba membuang bola, tapi malah meneruskannya ke gawang sendiri.
Egy Maulana membuat skor jadi 3-0 pada menit 22', penetrasi dari sisi kiri dan langsung mengarahkan bola ke sudut gawang tanpa bisa dibendung kiper Brunei. Enam menit berselang, umpan silang Samuel disambut Rafli dengan mantap, tapi tipis menyamping.
Gelombang serangan Indonesia begitu stabil dilancarkan, dari mulai Egy, Rafli hingga Witan Sulaeman kerap membuang peluang emas untuk menjadi gol. Witan nyaris menambah gol menjadi empat, tapi umpan manja Egy tak bisa dimaksimalkan kendati gawang sudah tak berpenghuni.
Witan akhirnya membayar peluang yang sudah kandas sebelumnya, gol keempat pun tercipta pada menit 40' melalui tendangan cantik dari jarak jauh oleh Witan Sulaeman. Rafli kembali mencetak namanya di papan skor, kali ini menyambut umpan Dedi Tri Maulana. 5-0.
Paruh pertama pun ditutup dengan hat-trick dari Rafli, yang menerima umpan terobosan dan dengan tenang melesatkan bola ke gawang Amirul Hakim. Setengah lusin gol menutup paruh pertama Garuda Nusantara.
Babak Kedua
Pelatih timnas Indonesia Indra Sjafri mengawali paruh kedua dengan melakukan pergantian, Feby Eka Putra digantikan oleh Saddil Ramdani. Masuknya Saddil memberi warna baru dalam serangan Indonesia, tiga kali ia mengancam gawang Brunei pada lima menit pertama babak kedua.
Aksi brilian dilakukan Egy dengan melakukan putaran untuk mengelabui pemain Brunei dan kemudian merangsek ke sisi kiri kotak penalti untuk memberikan umpan tarik kepada M Rafli. Sayangya Rafli gagal menyambut bola matang dari Egy dan ia malah terkena cedera pada menit 54'.
Dalam waktu dua menit, 67' dan 68' Indonesia mampu memenuhi kebutuhan gol menjadi delapan. Pertama lewat sundulan Witan Sulaeman yang menyasar ke tiang jauh dan kemudian Hanis Saghara yang akhirnya membuka rekening golnya setelah menggantikan Rafli yang cedera. 8-0.
Sudah unggul delapan gol, Indonesia kesulitan untuk memperbesar keunggulan. Banyak peluang dibuat namun tak ada satu pun yang bisa dimaksimalkan menjadi gol, para pemain kerap berlama-lama memegang bola. Watu tambahan tiga menit pun berlalu, dan skor 8-0 bertahan untuk timnas Indonesia.
Susunan Pemain
Brunei: Amirul Hakim, Abdul Ghani, Abdul Ramli, Nazif Jaini, Wafi Aminuddin, Azirul Aji, Nur Norsamri, Hanif Farhan Azman, Abdul Mateen Said, Aqil Danish Aslam, Abdul Hariz Herman
Indonesia: Aqil Savik, Dedi Tri Maulana, Rachmat Irianto, Kadek Raditya, Samuel Christianson, Luthfi Kamal, Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam, Feby Eka Putra, Egy Maulana Vikri, M. Rafli.
Labels: internasional, KLUB KLUB TERKAYA ASIA TENGGARA, LIGA INDONESIA, pemain muda, SEA GAMES, sepakbola dunia

Thanks for reading HUJAN GOL WARNAI KELOLOSAN TIMNAS INDONESIA U-19 KE SEMIFINAL AFF CHAMPIONSHIP U-19 2017. Please share...!

0 Comment for "HUJAN GOL WARNAI KELOLOSAN TIMNAS INDONESIA U-19 KE SEMIFINAL AFF CHAMPIONSHIP U-19 2017"

Direkrut Klub Jerman,Egy Maulana bakal lebih dulu kembangkan karir di Klub Thailand

Tawaran dari klub Eropa buat Egy Maulana Vikri terus mengalir. Kali ini salah satu klub Jerman dikabarkan sudah mengajukan tawaran bua...

Back To Top