INFO DUNIA SEPAKBOLA DAN FUTSAL INTERNASIONAL DAN NASIONAL

click here for see more

loading...
loading...
Powered by Blogger.

Search This Blog

Translate

5 STRIKER PENCETAK QUINTRICK GOL DI LIGA INDONESIA

DERETAN BOMBER PENCETAK QUINTRICK DI LIGA INDONESIA



Striker Bali United Sylvano Comvalius mencatat rekor sebagai pencetak quin-trick pertama di Liga 1 2017 setelah lesakan lima golnya membantu Serdadu Tridatu memetik kemenangan telak 6-1 atas Mitra Kukar akhir pekan kemarin.
Torehan itu menyamai catatan ujung tombak veteran Arema FC Cristian Gonzales ketika menjebol gawang Semen Padang lima kali pada pertandingan leg kedua semi-final Piala Presiden 2017 di Stadion Kanjuruhan awal Maret lalu.
Namun torehan itu dilakukan Gonzales di turnamen pramusim. Gonzales pernah melakukannya kala tampil di kasta tertinggi sepakbola nasional 11 tahun lalu bersama Persik Kediri.
Tidak banyak pemain yang bisa mengemas lima gol dalam satu pertandingan. Di liga domestik sejak penggabungan kompetisi Galatama dan Perserikatan, terangkum enam pemain yang pernah mencetak quin-trick.
Bahkan, bomber Persita Tangerang Ilham Jayakesuma masih menjadi pemegang rekor pencetak gol terbanyak di kasta tertinggi di satu laga. Berikut daftar pencetak quin-trick yang berhasil dirangkum arifdarmin.blogspot.com untuk anda:

1.KURNIAWAN DWI YULIANTO

Pria yang akrab disapa Si Kurus ini tidak hanya sekali mencetak quin-trick di kompetisi domestik. Kurniawan melakukannya pertama kali bersama PSM Makassar di musim 1999/2000 ketika memborong seluruh gol saat menggasak Gelora Delta 5-0. PSM akhirnya tampil sebagai juara setelah mengalahkan PKT Bontang 3-2, dan Kurniawan mencetak dua gol di laga final.
Kurniawan mengulangi torehannya tersebut pada musim berikutnya, kala PSM menggilas Putra Samarinda 7-0. Dalam laga itu, Kurniawan mencetak gol pada menit ke-40, 55, 68, 70, dan 81. Sayangnya, hasil ini dianulir, karena Putra Samarinda mundur di tengah jalan, sehingga seluruh laga mereka dibatalkan.
2.ILHAM JAYAKESUMA



Setelah Kurniawan, pencetak quin-trick terus berlanjut di kompetisi kasta tertinggi Indonesia. Kali ini giliran striker Persita Tangerang Ilham Jayakesuma yang melakukannya pada 28 April di Liga Indonesia 2002. Dalam laga itu, Ilham memborong enam gol saat Persita menggilas Persikab Bandung 10-1.
Ilham melakukannya pada menit ke-26, 37, 44, 47, 79, dan 85. Hingga saat ini, belum ada pemain yang mampu menyamakan torehan Ilham tersebut. Namun Ilham gagal membantu Persita menjadi juara setelah di final dikalahkan Petrokimia Putra 2-1, walau ia sempat mencetak gol cepat saat laga baru berjalan satu menit.
3.CRISTHIAN GONZALES


Tiga tahun berselang, penggawa Persik kembali menorehkan quin-trick. Kali ini giliran Cristian Gonzales saat tim Macan Putih mencabik-cabik Persegi Gianyar dengan skor 7-1 dalam laga Wilayah Timur yang berlangsung pada 10 Mei 2006.
Gonzales yang saat itu masih berstatus pemain asing mencetak lima gol pada menit ke- 19, 33, 35, 50, dan 61. Ketajaman Gonzales turut membantu Persik menjuarai klasemen Wilayah Timur. Persik akhirnya tampil sebagai kampiun dengan mengalahkan PSIS Semarang di final 1-0 lewat gol tunggal Gonzales.
3.BAMIDELE FRANK BOB MANUEL



Di musim berikutnya, giliran legiun asing yang unjuk gigi. Adalah striker Persik Kediri Bamidele Frank Bob Manuel yang sukses menceploskan lima gol ke gawang lawannya di Liga Indonesia 2003.
Pada 6 April 2003, Persik menjamu Semen Padang. Bomber asal Nigeria yang akrab disapa Bobby ini langsung melesakkan lima gol masing-masing di menit ke-16, 29, 35, 59, 85. Bobby akhirnya turut membantu Persik menjadi juara. Namun, ia gagal menjadi topskor, karena torehan 29 golnya berselisih dua dengan striker PSM Oscar Aravena.
4.ILIJA SPASOJEVIC


Dibutuhkan waktu tujuh tahun untuk mendapatkan pemain yang mencetak quin-trick di kompetisi domestik. Ilija Spasojevic pun turut masuk ke dalam daftar pemain yang menorehkan lima gol dalam satu pertandingan.
Quin-trick tersebut diciptakan Spasojevic ketika memperkuat Mitra Kukar di Indonesia Super League (ISL) 2012/13. Kala itu, Mitra Kukar menjamu PSPS Pekanbaru, dan memetik kemenangan 8-2. Spasojevic mencetak lima gol pada menit ke-26, 38, 49, 69 dan 79.
5.SYLVANO COMVALIUS



Pemain asal Belanda ini menjadi mesin gol Bali United pada Liga 1 2017. Comvalius untuk sementara menjadi topskor dengan torehan 23 gol, unggul sepuluh gol dari dua pesaingnya, Peter Odemwingie dan Marclei Santos.
Di tengah kelelahan setelah menjalani laga tandang melawan Semen Padang, Bali United tampil menggila di hadapan publik mereka akhir pekan kemarin. Comvalius pun menorehkan lima gol masing-masing pada menit ketiga, 21, 76, 79, dan 88.
Itulah para pencetak quitrick di liga indonesia.
sumber:goal.com
Labels: KLUB KLUB TERKAYA ASIA TENGGARA, LIGA INDONESIA, sepakbola dunia

Thanks for reading 5 STRIKER PENCETAK QUINTRICK GOL DI LIGA INDONESIA. Please share...!

0 Comment for "5 STRIKER PENCETAK QUINTRICK GOL DI LIGA INDONESIA"

Direkrut Klub Jerman,Egy Maulana bakal lebih dulu kembangkan karir di Klub Thailand

Tawaran dari klub Eropa buat Egy Maulana Vikri terus mengalir. Kali ini salah satu klub Jerman dikabarkan sudah mengajukan tawaran bua...

Back To Top